Balisore.com – Kejadian misterius yang mencuat di wilayah Cileungsi, Bogor, Jawa Barat, menarik perhatian publik setelah kabar adanya Kuyang yang gentayangan tersebar luas.
Meskipun Kuyang umumnya lebih dikenal di Kalimantan dan Thailand, penampakan ini menjadi perbincangan hangat di Pulau Jawa, khususnya di Desa Cipenjo.
Kejadian di Desa Cipenjo yang Meninggalkan Ketakutan
Sebuah jerit ketakutan mencuat dari seorang wanita di Desa Cipenjo, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor.
Kecemasan wanita tersebut dipicu oleh kehadiran tamu tak diundang yang muncul di malam hari.
Diduga, wanita tersebut baru saja melahirkan, sehingga rasa takutnya meningkat karena ada sosok yang diduga sebagai Kuyang.
Kabar mengenai penampakan Kuyang ini segera menyebar secara luas dan menjadi viral di media sosial.
Post Views: 671