Balisore.com – Yayasan Puteri Indonesia sukses menyelenggarakan malam grand final Puteri Indonesia 2024 di Jakarta Convention Center Senayan, Jakarta pada Jumat (8/3/2024) malam.
Dalam acara tersebut, Harashta Haifa Zahra, perwakilan Provinsi Jawa Barat, dinobatkan sebagai Puteri Indonesia 2024, menggantikan Farhana Nariswari, Putri Indonesia 2023.
Harashta Haifa Zahra lahir di Garut pada tanggal 5 September 2003.
Sebelum memenangkan gelar Puteri Indonesia 2024, Harashta telah menorehkan prestasi sebagai Mojang Kota Bandung 2022.
Ia merupakan alumnus SMA Negeri 2 Bandung dan saat ini sedang menempuh kuliah di Fakultas Teknik Lingkungan di Institut Teknologi Nasional Bandung (Itenas).
Sebelum dan setelah meraih gelar Puteri Indonesia 2024, Harashta Haifa Zahra telah menunjukkan komitmennya terhadap lingkungan.
Melalui berbagai kegiatan advokasi, seperti program Mother of Nature, Harashta terlibat dalam upaya mengatasi masalah sampah di Kota Bandung, khususnya dalam mengurangi limbah organik.
Banyak warganet yang bertanya adakah Harashta Haida Zahra sudah punya pacar, sampai saat ini semuanya belum terjawab.