DENPASAR – Daun sembung punya sifat rasa pedas, sedikit pahit, agak hangat dan harum serta memiliki bulu-bulu halus.
Daun sembung berasal dari Nepal, hidup ditempat terbuka agak terlindung.
Daun ini biasanya hidup di tepi sungai, dapat tumbuh di tanah berpasir atau tanah yang agak panas. Daunnya dapat dimanfaatkan sebagai obat tradisional.
Daun ini biasa digunakan untuk melancarkan sirkulasi, menghilangkan pembekuan darah, pembengkakan serta anti rematik.
Beberapa senyawa kimia yang terdapat di dalamnya adalah Borneol, Cineole, Limonene, Dimethylether phloroacetophenone.
Berikut 8 manfaat daun sembung untuk kesehatan:
- Mengobati Demam
Ambillah daun sembung secukupnya, cucilah terlebih dahulu setelah itu rebus sampai mendidih dengan air satu panci, basahi handuk kecil dengan ramuan tersebut, kemudian basuhkan badan, muka, kaki dan tangan.
- Mengobati Diare
Ambil satu genggam daun sembung, Cuci daun sampai bersih kemudian rebus dengan 3 gelas air hingga menjadi satu setengah gelas.