Komeng Raih 1,4 Juta Suara Tanpa Kampanye, Berikut Riwayat Pendidikan Komedian Uhuyy!!

oleh -211 Dilihat
oleh
komeng

Balisore.com – Kehadiran komedian Alfiansyah Bustami, yang dikenal dengan nama panggung Komeng, dalam Pemilihan Umum 2024 menjadi sorotan publik.

Foto nyelenehnya pada surat suara Pemilu menjadi pembicaraan hangat, namun yang lebih mengejutkan, Komeng kini menduduki posisi teratas dengan perolehan suara terbanyak, mengungguli kandidat lain di Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Barat.

Menurut data resmi yang dirilis oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU), perolehan suara Komeng mencapai angka fantastis, mencapai 1,4 juta suara, mengalahkan bahkan partai politik lainnya di wilayah Jawa Barat.

Hal ini menandakan popularitas dan dukungan yang besar dari masyarakat terhadap sosok yang dikenal lewat celetukan khasnya.

Dikenal sebagai komedian yang berdomisili di Bogor, Komeng memiliki motivasi kuat untuk ikut serta dalam dunia politik.

Nomor urut 10 sebagai calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) dari Jabar, Komeng memiliki misi untuk mengembangkan kesenian di Jawa Barat, serta di Indonesia secara keseluruhan.

Namun, bukan hanya fotonya yang mencuri perhatian, tapi juga fakta bahwa Komeng tidak terlihat melakukan kampanye secara konvensional menjelang Pemilu 2024.

Baca Juga  Kata Polisi Masih Saksi, Tiga Pengoplos Gas Elpiji yang Ditangkap Kodim Gianyar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.