Balisore.com – Anda sedang berlibur di Bali. Tentu tak lengkap rasanya jika tidak berburu oleh-oleh bagi kerabat dan keluarga di kampung halaman. Salah satu yang menjadi buruan wisatawan domestik adalah pie susu.
Bali memang dikenal sebagai surga pie susu dengan kualitas premium, namun harga yang terbilang terjangkau. Untuk mencari oleh-oleh pie susu dengan beragam varian. Tidak ada salahnya bertandang ke Jalan Nangka Selatan, Kota Denpasar. Di sana merupakan sentra perajin pie susu di Bali dengan beragam brand. Atau, jika tidak mau repot. Cukup ke toko oleh-oleh yang banyak tersebar di pusat kota. Beragam brand atau merek pie susu juga tersedia komplit.