Balisore.com – Lawar kuwir adalah salah satu makanan khas Tabanan, Bali.
Lazimnya lawar berbahan daging babi, tetapi bisa diganti ayam atau entog alias kuwir dalam Bahasa Bali.
Sayur yang biasa dipakai biasanya kacang panjang dan parutan kelapa yang dilumuri bumbu khas Bali.
Bagi yang muslim, darah sebagai bahan lawar tidak perlu dicampurkan dalam sayuran.
Meski tanpa darah, rasa lawar putih berbahan daging kuwir tetap lezat rasanya.
Lawar kuwir biasanya disajikan dengan nasi putih hangat dengan sate lilit, kacang tanah, suwiran ayam betutu dan jukut ares atau sayur batang pisang.