JAKARTA – Agenda FIFA Matchday pada bulan Juni 2023 dipastikan berjalan seru.
Setelah menantang Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, 14 Juni 2023, Timnas Indonesia bakal menghadapi juara dunia, Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta lima hari kemudian.
La Albiceleste, julukan bagi Argentina, menjadi negara berperingkat rangking FIFA paling tinggi yang siap beruji coba dengan timnas Merah Putih.
Sebelumnya, Indonesia pernah menjalani uji coba melawan Uruguay yang kini menempati peringkat 16 FIFA di tahun 2011, Belanda (16 FIFA) di tahun 2013, dan Kamerun (42 FIFA) pada 2015.
“Ini menjadi sejarah karena baru pertama kalinya Indonesia beruji coba dengan peringkat pertama sepakbola dunia.
Apalagi fan Argentina, Lionel Messi, atau Lautaro Martinez yang kini bermain di Inter, banyak di Indonesia.