Balisore.com – Ario Bimo Nandito Ariotedjo atau yang biasa dipanggil Dito Ariotedjo menjadi Menteri termuda di Kabinet Jokowi. Dito dilantik berdasarkan Keppres Nomor 26/P/2023 tentang Pengangkatan Menpora Kabinet Indonesia Maju. Baru juga seumur jagung menjadi menteri, dia kembali menjadi sorotan publik.
Putra dari mantan Direktur Utama PT Aneka Tambang (Persero) Tbk (Antam) periode 2017-2019 Arie Prabowo Ariotedjo ini kembali menjadi perhatian publik karena dipanggil Kejaksaan Agung, Senin (3/7/2023). Ia dipanggil sebagai saksi terkait kasus dugaan korupsi BTS di Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) yang juga mengantarkan Menkominfo Johnny G Plate menjadi tersangka dan ditahan atas kasus yang diduga menyebabkan kerugian negara mencapai Rp 8 triliun.